Gambaran Umum

Bantaeng, konon berasal dari kata Bantayan dan sudah di kenal sejak zaman dinasti Sung (abad XI – XII) dan dinasti Yuan (abad XIII – XIV) serta zaman kerajaan Majapahit (abad XIV Masehi / Tahun 1365). Kabupaten Bantaeng adalah sebuah kabupaten dari 23 kabupaten dan kota di propinsi Sulawesi selatan. Daerah ini membentang dari Barat ke Timur pada bagian jazirah Selatan Provinsi Sulawesi Selatan, dengan luas wilayah 539,83 km2 terbagi atas 8 Kecamatan,46 Desa, dan 21 Kelurahan, dengan jumlah penduduk 168,823 jiwa.


Letak ibukota Kabupaten Bantaeng berada di pesisir pantai kota Bantaeng sekitar 123 km kearah selatan kota Makassar, dapat ditempuh sekitar 2 sampai 2,5 jam dengan kendaraan mobil. Daerah ini berada pada posisi 5º21ʹ13ʹʹ sampai 5ˡ 35ʹ26’’ lintang selatan dan 119º51ʹ42’’ sampai 120ˡ05ʹ27’’ bujur timur.
Daerah Bantaeng berbatasan dengan Kabupaten Jeneponto di sebelah Barat, Kabupaten Bulukumba di sebelah Timur, Kabupaten Gowa, sedangkan di sebelah selatan berbatasan dengan Laut Flores.
Kabupaten Bantaeng mempunyai iklim tropis basah. Bulan Oktober sampai Maret merupakan musim hujan, dan musim kemarau jatuh antara bulan April sampai bulan September. Temperature udara rata-rata 18 sampai 28º C. Wilayahnya terdiri pesisir pantai ( lautan), lembah daratan (daratan rendah) dan bukit pegunungan (daratan tinggi) yang dikenal dengan kabupaten tiga dimensi dan daerah tiga klaster yang berada pada ketinggian 0 sampai 1.000 meter dpl (diatas permukaan laut).

0 komentar: